Sebagai Organisasi Profesi ASN, Kepala BKN Sebut KORPRI Punya Sejumlah Peran Penting1

Jakarta – Humas BKN, Di tengah Pengukuhan Dewan Pengurus KORPRI Sekretariat Jenderal MPR RI masa bakti 2025–2030, Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) sekaligus Ketua Umum Dewan Pengurus KORPRI Nasional (DPKN) Prof. Zudan Arif menekankan bahwa KORPRI memiliki peran penting dalam menjaga keutuhan bangsa dan meningkatkan kualitas Aparatur Sipil Negara (ASN).

“Ini organisasi yang harus kita kelola mengingat jumlah anggotanya cukup besar, yakni tercatat saat ini meliputi 4,7 Juta ASN, di mana ini akan bertambah lagi kurang lebih 1 juta lagi, jadi tahun ini diproyeksikan jumlah anggotanya akan mencapai kurang lebih 5,7 Juta ASN. Ini jumlah yang sangat besar. Apa tugas kita? Tugas Korpri dan anggotanya yang paling utama adalah menjaga ideologi pancasila, dan menjaga negara kesatuan republik Indonesia. Ini tidak bisa ditawar,” imbuhnya di Kantor MPR RI, Jakarta pada Kamis (10/04/2025).

Menurutnya, jumlah anggota KORPRI yang terus bertambah ini merupakan potensi yang harus dikelola dan menjadi garda terdepan dalam menjaga Ideologi Pancasila, serta mempertahankan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Ia pun mengajak seluruh anggota Korpri untuk membumikan nilai-nilai Panca Prasetya KORPRI dalam kehidupan birokrasi.

Lebih lanjut, Prof. Zudan menjelaskan empat program utama Korpri ke depan, yakni: peningkatan kualitas pelayanan publik dan digitalisasi birokrasi; penguatan Ideologi dan Karakter ASN; Perlindungan Karier dan Bantuan Hukum ASN; serta peningkatan kesejahteraan ASN. Dalam konteks produktivitas, Ia menyoroti pentingnya penerapan kinerja harian yang kini tengah dikembangkan BKN.

Prof. Zudan juga menyebut sejumlah Kementerian dan Lembaga tetap produktif selama masa libur Lebaran. “Pelayanan publik tetap berjalan. ASN harus mampu bekerja dari mana saja dengan tetap menjaga kualitas layanan, baik internal maupun pelayanan bagi masyarakat,” tuturnya

Terhadap Dewan Pengurus KORPRI Setjen MPR RI yang baru dilantik, Prof. Zudan mendorong agar pengurus KORPRI di internal MPR RI untuk aktif dalam berbagai kegiatan yang bermanfaat bagi para anggotanya dan masyarakat. “Selamat bertugas, mari jadikan KORPRI sebagai kekuatan besar yang menggerakkan ASN menuju Indonesia Emas 2045, KORPRI Maju Terus!” pungkasnya.